PT Semen Tonasa Beri Bantuan Uang Tunai dan Sembako Untuk Korban Kebakaran di Pulau Balang Lompo

    PT Semen Tonasa Beri Bantuan Uang Tunai dan Sembako Untuk Korban Kebakaran di Pulau Balang Lompo
    Camat Liukang Tupabiring terima bantuan dari PT Semen Tonasa untuk Warga Korban Kebakaran di Pulau Balang Lompo

    PANGKEP - Melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT Semen Tonasa membantu salah seorang warga Pulau Balang Lompo, Kelurahan Mattiro Sompe, Kecamatan Liukang Tupabiring, Kabupaten Pangkep yang rumahnya dilalap sijago merah beberapa waktu yang lalu.

    Penyerahan bantuan berupa sembako dan uang tunai dilakukan oleh Staf TJSL PT Semen Tonasa Akmal Abdullah dan Malik Sore mewakili Manajemen PT Semen Tonasa kepada korban kebakaran yang diterima oleh Camat Liukang Tupabiring Muh. Fitri Mubarak, bertempat di Kantor Kecamatan Pangkajene, Senin (12/8/24).

    SM TJSL PT Semen Tonasa Andita Sely Bestoro mewakili Manajemen PT Semen Tonasa, menyampaikan rasa simpati yang mendalam atas peristiwa kebakaran yang terjadi. Kami sangat prihatin atas musibah ini dan berbagi rasa empati dengan Pak Darwis dan keluarganya.

    Sebagai perusahaan yang selalu mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan dan tanggung jawab sosial, kami berkomitmen untuk memberikan dukungan kepada masyarakat yang terkena dampak. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban dan membantu proses pemulihan pasca musibah.

    Kami juga menghimbau kepada seluruh pihak untuk selalu waspada dan mengutamakan aspek keselamatan, terutama di cuaca saat ini yang cenderung kering dan panas. Semoga Pak Darwis dan keluarga diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini, serta proses recoverynya dapat berjalan dengan lancar.

    Camat Liukang Tupabiring Muh. Fitri Mubarak, sangat bersyukur atas bantuan yang telah diberikan oleh PT Semen Tonasa kepada salah seorang warganya yang terdampak musibah.

    "Saya sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada PT Semen Tonasa atas apa yang telah dibantukan hari ini”, urainya saat menyaksikan proses pemberian bantuan. ( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Gerak Jalan Indah Warnai Semarak HUT RI...

    Artikel Berikutnya

    Ribuan Peserta Gerak Jalan Meriahkan HUT...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Ketua Squad Dragon Black Pangkep Galang Dukungan untuk Paslon Nomor Urut Satu MYL-ARA
    Paslon Nomor Satu MYL- ARA Prioritaskan Program Pengembangan Potensi Daerah untuk Sejahterakan Masyarakat
    MYL-ARA Temui Sahabat Milenial, Dorong Partisipasi Anak Muda untuk Pangkep Maju
    PT Semen Tonasa Raih Sertifikasi ISO Terintegrasi dari Sucofindo
    Pemerintah Desa Alesipitto Kerja Bakti Rintis Lokasi Ketahanan Pangan
    SDB Kabupaten Pangkep Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor 2 Andalan Hati di Pilgub Sulsel
    Ketua Squad Dragon Black Pangkep Galang Dukungan untuk Paslon Nomor Urut Satu MYL-ARA
    Paslon Nomor Satu MYL- ARA Prioritaskan Program Pengembangan Potensi Daerah untuk Sejahterakan Masyarakat
    Antusiasme Warga Sapanang Sambut Kampanye Tatap Muka Paslon Nomor Urut 1, MYL-ARA
    MYL-ARA Temui Sahabat Milenial, Dorong Partisipasi Anak Muda untuk Pangkep Maju
    Kembangkan SDM Tanam Bawang Merah di Pangkep, Bupati Dr Muhammad Yusran Lalogau Utus Penyuluh Dinas Pertanian dan Petani Lakukan Studi Tiru di Kabupaten  Enrekang
    Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer Simanjuntak : Selaku Penasehat Persaja Sulsel dan Ketua Bidang Publikasi Hubungan Masyarakat Persaja Pusat Ikuti Munas Persaja di Bogor
    Peringati Hari Jadi Pangkep ke-63, Kades Mattiro Bulu  Mutmainna Kerjasama  Puskesmas Liukang Tupabiring Utara  Gelar Pemeriksaan Kesehatan Warga
    Ormas PKCM Kirim Ucapan ke Wakapolres Baru di Pangkep, Kompol Ashari: Terima Kasih dan Salam Buat Teman PKCM
    Antisipasi peredaran Miras, Bhabinkamtibmas Desa Bulu Tellue Sambangi Warga di Kampung Pumbogolo

    Ikuti Kami