Kapolsek Liukang Tangaya Lakukan Cooling System di Pulau Matalaang, Himbau Warga Jaga Kamtibmas

    Kapolsek Liukang Tangaya Lakukan Cooling System di Pulau Matalaang, Himbau Warga Jaga Kamtibmas
    Kapolsek Liukang Tangaya Lakukan Cooling System di Pulau Matalaang, Himbau Warga Jaga Kamtibmas

    PANGKEP – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif pasca Pilkada 2024, Kapolsek Liukang Tangaya, AKP Muhtar], melaksanakan kegiatan cooling system di Pulau Matalaang, Minggu (12/01/2025).

    Dalam kunjungannya, Kapolsek menggelar dialog bersama tokoh masyarakat, tokoh agama, dan perangkat desa setempat. Beliau mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah masyarakat.

    “Kami mengimbau seluruh warga Pulau Matalaang untuk tetap menjaga kerukunan, baik dalam lingkungan keluarga maupun antarwarga. Pilihan boleh berbeda, tetapi persatuan harus tetap dijaga demi terciptanya suasana damai dan harmonis, ” ujar AKP Muhtar

    Selain itu, Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk turut serta dalam mengawasi pasca Pilkada agar bebas dari kesalahpahaman.

    Kegiatan ini disambut positif oleh warga setempat. Mereka menyatakan siap bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah Pulau Matalaang.

    Melalui kegiatan ini, Polsek Liukang Tangaya berharap kesadaran masyarakat dalam menjaga Kamtibmas semakin meningkat, sehingga pesta demokrasi tahun ini dapat berlangsung aman, lancar, dan sukses.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Tim JNI Pangkep Kunker di Pulau Salemo,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Ketua KKLR Sulsel: Pemekaran Luwu Timur Langkah Strategis untuk Pengembangan Kawasan Luwu Raya
    Kapolsek Liukang Tangaya Lakukan Cooling System di Pulau Matalaang, Himbau Warga Jaga Kamtibmas
    Tim JNI Pangkep Kunker di Pulau Salemo, Dorong Pengembangan Pulau Salemo sebagai Sentra Penghasil Kepiting Nasional
    Koramil Modo Perkuat Ketahanan Pangan Melalui Program Inovatif
    APDESI Pangkep Gelar Rapat Koordinasi: Menuju Indonesia Emas, Bersama Membangun Desa
    Herman Djide: Kacang Tanah Desa Lanne, Potensi Ekspor Unggulan dari Kecamatan Tondong Tallasa
    Potensi Lokal Jadi Andalan, Ketua JNI Pangkep Herman Djide: Bangkitkan Pembangunan Daerah
    Herman Djide: Bangkit dari Kemiskinan, Strategi Jitu Pangkep Menuju Kemandirian Ekonomi
    Tim JNI Pangkep Kunker di Pulau Salemo, Dorong Pengembangan Pulau Salemo sebagai Sentra Penghasil Kepiting Nasional
    Solidaritas Tanpa Batas, Ketua DPD JNI Pangkep dan Rekan-rekan Kunjungi Anggota yang Sakit 
    Pj Gubernur dan Bupati Pangkep Tinjau Langsung Banjir, Salurkan Bantuan untuk Warga
    Lahan Tidur di Kecamatan Tondong Tallasa Berpotensi, Herman Djide: Pemanfaatan Perlu Dukungan SDM
    JNI Pangkep Matangkan Persiapan Pengukuhan Pengurus, Fokus pada Penguatan Peran Jurnalis
    Herman Djide: Koperasi Adalah Pilar Kesejahteraan Masyarakat Pangkep
    Kembangkan SDM Tanam Bawang Merah di Pangkep, Bupati Dr Muhammad Yusran Lalogau Utus Penyuluh Dinas Pertanian dan Petani Lakukan Studi Tiru di Kabupaten  Enrekang
    Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer Simanjuntak : Selaku Penasehat Persaja Sulsel dan Ketua Bidang Publikasi Hubungan Masyarakat Persaja Pusat Ikuti Munas Persaja di Bogor
    Peringati Hari Jadi Pangkep ke-63, Kades Mattiro Bulu  Mutmainna Kerjasama  Puskesmas Liukang Tupabiring Utara  Gelar Pemeriksaan Kesehatan Warga
    Ormas PKCM Kirim Ucapan ke Wakapolres Baru di Pangkep, Kompol Ashari: Terima Kasih dan Salam Buat Teman PKCM
    Antisipasi peredaran Miras, Bhabinkamtibmas Desa Bulu Tellue Sambangi Warga di Kampung Pumbogolo

    Ikuti Kami