Semen Tonasa Tuan Rumah Upacara Bulan K3 Nasional 2023 Tingkat Provinsi

    Semen Tonasa Tuan Rumah Upacara Bulan K3 Nasional 2023 Tingkat Provinsi
    Semen Tonasa Tuan Rumah Upacara Bulan K3 Nasional 2023 Tingkat Provinsi

    PANGKEP - PT Semen Tonasa ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Upacara Peringatan Bulan Keselamatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional 2023 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. 

    Bertempat di Ruang Auditorium Kantor Pusat PT Semen Tonasa, upacara sekaligus penganugerahan penghargaan K3 tingkat provinsi ini dipimpin langsung Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, serta dihadiri oleh hampir 1.000 peserta yang berasal dari 81 perusahaan di Sulawesi Selatan, para ASN dari dinas terkait, perwakilan serikat pekerja, serta mahasiwa dan para pelajar, Selasa 14 Februari 2023.

    Pelaksanaan Bulan K3 Nasional 2023 Tingkat Provinsi kali ini mengusung tema Terwujudnya Kelangsungan Usaha yang Mendukung Peningkatan Daya Saing Sulsel Melalui Penguasaan dan Penerapan Standar K3.

    Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dalam amanahnya menyampaikan betapa pentingnya K3 untuk diterapkan pada lingkungan kerja setiap perusahaan. “Safety merupakan aspek penting dalam lingkungan kerja, sebab ada banyak bahaya dan risiko yang tinggi dalam pekerjaan. Sehingga setiap perusahaan wajib untuk menginisiasi dan meningkatkan pemahaman, pelatihan, serta fasilitas keamanan." ucapnya.

    Ia menambahkan, bahwa karakteristik kualitas perusahaan dilihat dari tingkat penerapan K3-nya.Semakin tinggi kualitas perusahaan, semakin baik penerapan safety-nya.

    Sementara itu Direktur Utama Semen Tonasa Mufti Arimurti mengapresiasi dan berterima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan yang mempercayakan acara puncak Upacara Bulan K3 ini kepada PT Semen Tonasa. "Adalah sebuah kebanggaan, PT Semen Tonasa ditunjuk sebagai tuan rumah upacara puncak ini. Alhamdulillah tanggung jawab ini bisa kami bayar tunai dengan lancarnya kegiatan kita pada hari ini."

    "PT Semen Tonasa senantiasa menjadikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja sebagai aspek utama dan pertama dalam bekerja. Karena kami percaya, kualitas dan produktivitas kerja hanya bisa tercapai apabila karyawan kami bekerja secara aman dan dalam kondisi sehat. Karena itu, kami menjadi Safety is Our Priority sebagai salah satu motto perusahaan." pungkasnya.

    Dalam kegiatan ini juga dilakukan penganugerahan penghargaan K3 kepada 54 perusahaan serta 6 individu untuk kategori Personil K3 Terbaik Tingkat Provinsi.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Ketua TP PKK Samalewa: Produk Ikan Bandeng...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep Bersama Dandim 1421/Pangkep...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    MYL-ARA Ajak Masyarakat Pangkep Wujudkan Pilkada Damai dan Persatuan
    Ketua Squad Dragon Black Pangkep Galang Dukungan untuk Paslon Nomor Urut Satu MYL-ARA
    Paslon Nomor Satu MYL- ARA Prioritaskan Program Pengembangan Potensi Daerah untuk Sejahterakan Masyarakat
    MYL-ARA Temui Sahabat Milenial, Dorong Partisipasi Anak Muda untuk Pangkep Maju
    PT Semen Tonasa Raih Sertifikasi ISO Terintegrasi dari Sucofindo
    Eksplorasi Sejarah, JNI Pangkep Nikmati Keindahan Leang-Leang
    SDB Kabupaten Pangkep Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor 2 Andalan Hati di Pilgub Sulsel
    Ketua Squad Dragon Black Pangkep Galang Dukungan untuk Paslon Nomor Urut Satu MYL-ARA
    Paslon Nomor Satu MYL- ARA Prioritaskan Program Pengembangan Potensi Daerah untuk Sejahterakan Masyarakat
    Antusiasme Warga Sapanang Sambut Kampanye Tatap Muka Paslon Nomor Urut 1, MYL-ARA
    MYL-ARA Temui Sahabat Milenial, Dorong Partisipasi Anak Muda untuk Pangkep Maju
    Kembangkan SDM Tanam Bawang Merah di Pangkep, Bupati Dr Muhammad Yusran Lalogau Utus Penyuluh Dinas Pertanian dan Petani Lakukan Studi Tiru di Kabupaten  Enrekang
    Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer Simanjuntak : Selaku Penasehat Persaja Sulsel dan Ketua Bidang Publikasi Hubungan Masyarakat Persaja Pusat Ikuti Munas Persaja di Bogor
    Peringati Hari Jadi Pangkep ke-63, Kades Mattiro Bulu  Mutmainna Kerjasama  Puskesmas Liukang Tupabiring Utara  Gelar Pemeriksaan Kesehatan Warga
    Ormas PKCM Kirim Ucapan ke Wakapolres Baru di Pangkep, Kompol Ashari: Terima Kasih dan Salam Buat Teman PKCM
    Antisipasi peredaran Miras, Bhabinkamtibmas Desa Bulu Tellue Sambangi Warga di Kampung Pumbogolo

    Ikuti Kami