Sambut Bulan Muharram 1445 H, PT Semen Tonasa Gelar Semarak Muharram 1445 Hijriah di Masjid Raodhatul Muttaqin

    Sambut Bulan Muharram 1445 H,  PT Semen Tonasa  Gelar Semarak Muharram 1445 Hijriah di Masjid Raodhatul Muttaqin
    Sambut Bulan Muharram 1445 H, PT Semen Tonasa Gelar Semarak Muharram 1445 Hijriah di Masjid Raodhatul Muttaqin,

    PANGKEP -   PT Semen Tonasa melalui Yayasan Dakwah dan Pendidikan Islam Semen Tonasa menyelenggarakan Semarak Muharram 1445 Hijriah, yang diselenggarakan di Masjid Raodhatul Muttaqin, Perumahan Baru Semen Tonasa, Pangkep.Dalam rangka menyambut bulan Muharram 1445 H,

    Dalam Semarak Muharram 1445 Hijriah yang akan dilangsungkan selama 3 hari mulai tanggal 26-28 Juli 2023 ini, dilaksanakan beberapa kegiatan seperti Bazar Muharram, Tonasa Islamic Talent, Gema Shalawat KIKST, serta ditutup dengan Tabligh Akbar Muharram.

    Direktur Keuangan Semen Tonasa, Anis, saat membuka kegiatan ini menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan ini. Ia juga mengharapkan agar ajang seperti dapat dilaksanakan dan menjadi agenda tahunan, utamanya untuk Tonasa Islamic Talent. “Saya berharap agar lomba Tonasa Islamic Talent saat ini tidak hanya berhenti pada saat adanya juara. Namun, harus dilanjutkan dengan terus membina talent-talent santri yang ada secara berkelanjutan. Sehingga nantinya dapat ikut serta dalam perlombaan serupa yang skalanya lebih besar lagi.” ungkapnya.

    Sementara itu Muhammad Rusdianto selaku Ketua Panitia Semarak Muharram 1445 Hijriah, dalam laporannya menyebutkan bahwa tahun ini, ada 4 kegiatan utama. Yang pertama ada Tonasa Islamic Talent yang merupakan ajang unjuk bakat sekitar 100 santri dan santriwati yang merupakan anak-anak karyawan Semen Tonasa, TK/TPA binaan, dan masyarakat sekitar perusahaan.

    Selanjutnya adalah Gema Shalawat KIKST, yakni kegiatan lomba shalawat oleh Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa dan perusahaan afiliasi. Kemudian ada Bazar Muharram yang menampilkan 30 tenant UMK binaan Semen Tonasa yang menjual berbagai macam kuliner, fashion, serta produk lainnya. Dan ditutup dengan pelaksanaan Tabligh Akbar.

    Kegiatan yang dimulai sejak pagi hari ini terlihat ramai dengan pengunjung. Tidak hanya oleh keluarga karyawan Semen Tonasa, namun juga tampak ramai oleh masyarakat sekitar perusahaan.

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    71 Pelajar SMA Ikut Diklat Paskibraka Persiapan...

    Artikel Berikutnya

    Kasat Lantas Polres Pangkep Iptu Jumadi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    MYL-ARA Ajak Masyarakat Pangkep Wujudkan Pilkada Damai dan Persatuan
    Ketua Squad Dragon Black Pangkep Galang Dukungan untuk Paslon Nomor Urut Satu MYL-ARA
    Paslon Nomor Satu MYL- ARA Prioritaskan Program Pengembangan Potensi Daerah untuk Sejahterakan Masyarakat
    MYL-ARA Temui Sahabat Milenial, Dorong Partisipasi Anak Muda untuk Pangkep Maju
    PT Semen Tonasa Raih Sertifikasi ISO Terintegrasi dari Sucofindo
    Eksplorasi Sejarah, JNI Pangkep Nikmati Keindahan Leang-Leang
    SDB Kabupaten Pangkep Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor 2 Andalan Hati di Pilgub Sulsel
    Ketua Squad Dragon Black Pangkep Galang Dukungan untuk Paslon Nomor Urut Satu MYL-ARA
    Paslon Nomor Satu MYL- ARA Prioritaskan Program Pengembangan Potensi Daerah untuk Sejahterakan Masyarakat
    Antusiasme Warga Sapanang Sambut Kampanye Tatap Muka Paslon Nomor Urut 1, MYL-ARA
    MYL-ARA Temui Sahabat Milenial, Dorong Partisipasi Anak Muda untuk Pangkep Maju
    Kembangkan SDM Tanam Bawang Merah di Pangkep, Bupati Dr Muhammad Yusran Lalogau Utus Penyuluh Dinas Pertanian dan Petani Lakukan Studi Tiru di Kabupaten  Enrekang
    Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer Simanjuntak : Selaku Penasehat Persaja Sulsel dan Ketua Bidang Publikasi Hubungan Masyarakat Persaja Pusat Ikuti Munas Persaja di Bogor
    Peringati Hari Jadi Pangkep ke-63, Kades Mattiro Bulu  Mutmainna Kerjasama  Puskesmas Liukang Tupabiring Utara  Gelar Pemeriksaan Kesehatan Warga
    Ormas PKCM Kirim Ucapan ke Wakapolres Baru di Pangkep, Kompol Ashari: Terima Kasih dan Salam Buat Teman PKCM
    Antisipasi peredaran Miras, Bhabinkamtibmas Desa Bulu Tellue Sambangi Warga di Kampung Pumbogolo

    Ikuti Kami