Pasca Lebaran, Kapolsek Labakkang Iptu Aidil Akbar Sambangi Warga Dan Beri Himbauan Kamtibmas
LABAKKANG - Sebagai Pelindung Pengayom dan Pelayan Masyarakat dalam rangka mengantisipasi tindak kejahatan di siang hari pasca lebaran Idul fitri 1444 H serta untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada warganya , Kapolsek Labakkang pimpin personil melaksanakan patroli dan berikan himbauan Kamtibmas di pos ronda Kp. Pattalassang, Desa Pattalassang Kecamatan Labakkang, Kabupaten Pangkep, Rabu (26/04/2023).
Didalam kegiatan patrolinya Kapolsek Labakkang Iptu Aidil Akbar S.Sos. M.M bersama personil tidak hanya berkeliling saja menggunakan kendaraan dinas, namun turut menyapa warganya yang sedang berkumpul di pos ronda untuk memberikan himbauan tentang keamanan dan ketertiban masyarakat serta sampaikan pentingnya menjaga keamanan dan saling menjaga kerukunan antar warga masyarakat agar terciptanya keharmonisan dan menjalin kekeluargaan antar warga.
“Bagi warga apabila ada yang melihat atau mengetahui adanya suatu hal yang bisa menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas hendaknya segera untuk menghubungi Bhabinkamtibmas atau melapor ke Polsek Labakkang, supaya dapat segera diantisipasi sedini mungkin, ” pungkas Iptu Aidil Akbar S.Sos. M.M.
Semoga dengan imbauan dan koordinasi yang baik antara Personil Polsek Labakkang dan warga, keamanan dan ketertiban dapat terjaga dengan baik di lingkungan tersebut.( Herman Djide)