PANGKEP – Guna menciptakan harkamtibmas yang kondusif pada objek Wisata Mattampa, Personil Polsek Bungoro gelar Pengamanan saat hari libur yang dilakukan oleh KA SPK 1 Aipda Ifrad bersama Piket fungsi dengan memberi himbauan kamtibmas kepada para pengunjung tempat wisata Pemandian Mattampa Heritage Park (MHP) di Kelurahan Samalewa Kecamatan Bungoro Kabupaten Pangkep pada Minggu (07/05/2023)
Aipda Ifrad mengatakan bahwa "tiap tahunnya Pengunjung tempat wisata Mattampa mengalami lonjakan saat libur lebaran dimana warga lokal maupun dari luar daerah banyak yang berdatangan sehingga perlunya personil Polri yang mengamankan lokasi wisata "ujarnya
"Adapun tujuan pengaman ini, selain memberi himbauan Kamtibmas kepada pengunjung, juga memantau situasi di sekitar pemandian, guna memberi rasa aman terhadap Masyarakat yang sedang melakukan liburan ke tempat wisata pemandian mattampa, dan pada kesempatan tersebut, kami tetap koordinasi dengan pengelola tempat wisata agar pihak pengelola selalu memperhatikan standar keselamatan dan keamanan pengunjung di lokasi wisata, selain kami juga tak lupa mensosialisasikan terkait pelayanan aduan masyarakat melalu media sosial, maupun via Call Center 110 "ujarnya
Sementara itu Ditempat terpisah Kapolsek Bungoro Kompol Andi Alamsyah SH, MH. menambahkan bahwa “giat Pengamanan di tempat wisata khususnya di dalam Wilayah hukum Polsek Bungoro, Sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat dalam Memberikan rasa aman kepada pengunjung yg sedang berlibur, serta Meminimalisir terjadinya Tindak kejahatan diseputaran wilayah hukum Polsek Bungoro "jelas Kompol Andi Alamsyah ( Herman Djide)